Senin, 26 Mei 2008

Demo terhadap kenaikan Harga BBM terus berlanjut. Apakah aksi ini dapat menyentuh hati pemerintah?

Semoga para pendemo dapat melakukan aksinya dengan damai sehingga tidak terjadi aksi kekerasan dalam demo tersebut. Peace.............

Sabtu, 24 Mei 2008

BBM

Keputusan Pemerintah tidak bisa diubah lagi, sehingga mulai hari ini harga BBM naik. Dari kemarin banyak antrian di SPBU mengingat besoknya (hari ini) harga BBM sudah naik.
Bagaimana kita menyikapinya ?
Paling tidak kita harus bisa bijaksana dalam penggunaannya, dengan cara berhemat.
Masyarakat kecil paling banyak berteriak menyatakan keberatannya atas kenaikan harga BBM tersebut. Tetapi seolah - olah suara mereka tidak didengar......
Pemerintah peduli dengan rakyatnya, yaitu dengan menarik subsidi BBM dan menggantinya dengan meningkatkan pelayanan pada kesehatan, dan pendidikan, serta dengan mensubsidi gas LPG bagi masyarakat. Jadi sebenarnya hanya pengalihan saja tetapi intinya tetap membantu rakyat, hanya saja di bidang lain.
Sekarang kita tinggal melihat bagaimana pelaksanaannya dan menunggu hasilnya.
Untuk itu marilah kita berhemat dan tetaplah mensyukuri apa yang telah kita terima. Dari kesedihan dan kesengsaraan akan kita dapatkan kebahagiaan. Semoga.............

Jumat, 23 Mei 2008

WARNA

Hidup ini dipenuhi dengan warna warni.......
Berbagai warna mewakili setiap arti kehidupan.
Putih menandakan ketenangan dan kesucian hati, merah melambangkan kemarahan, kegundahan, kekesalan, dll. Dan masih banyak lagi warna yang melambangkan suatu arti dalam kehidupan ini.
Warna - warna ini menyatu dalam satu kesatuan hidup kita.
Setiap warna yang timbul merupakan suatu perpaduan antara warna lainnya. Kalau tidak percaya coba saja..... lebih cepat contohnya adalah printer. Warna dasar hitam bercampur dengan merah, kuning dan biru dapat menghasilkan suatu gambar/ potrait yang indah.
Jadi tidaklah menyenangkan bila kita hanya mengenal putih saja atau biru saja....tanpa kita ketahui bahwa masih banyak warna yang bisa kita lihat.
Hidup ini tidaklah monoton, yang hanya itu itu saja. Hidup ini dengan sendirinya berjalan seiring waktu. Meskipun kita tidak "bergerak" namun waktu tetap bergerak dan akan terus mencampurkan warna dalam kehidupan kita sehingga menjadi suatu warna tersendiri. Dengan kata lain, bahwa pada saat kita tidak "bergerak" berarti dengan sendirinya kita telah menciptakan warna pada hidup kita.
Kesedihan dan Kebahagiaan keduanya itu akan kita alami cepat atau lambat. Semuanya itu menjadi suatu proses pembelajaran diri dalam kehidupan ini.
Semua warna kehidupan itu kita nikmati keindahannya, itulah hidup......................
Tetaplah bersyukur atas hidup yang telah diberikan Tuhan kepada kita. GBU..................